Tuesday, December 24, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeHeadlinesAaliyah Massaid Menyanyikan “Tak Searah” Bersama Anrez Adelio

Aaliyah Massaid Menyanyikan “Tak Searah” Bersama Anrez Adelio

warnaplus.com-Aaliyah Massaid terjun ke dunia tarik suara sejak usia yang masih muda. Mulai dari melakukan cover lagu hingga mengeluarkan single, Aaliyah berhasil menggaet perhatian penggemar melalui vokalnya yang merdu.

Suara Aaliyah yang enak didengar dalam single “Tak Searah” berhasil menarik perhatian Anrez Adelio, aktor yang makin populer sejak bermain di sinetron papan atas “Ganteng Ganteng Serigala”. Melalui akun media sosialnya, Anrez mengemukakan ketertarikannya terhadap single
“Tak Searah” yang pertama kali dirilis pada Oktober 2020 dan telah mendapatkan lebih dari 2,9 juta viewers di YouTube. Lagu ciptaan Pika Iskandar yang menceritakan tentang hubungan sepasang kekasih yang tak lagi sejalan tersebut berhasil menjadi salah satu lagu favorit Anrez.
Ia pun mendapatkan dukungan dari penggemarnya untuk membuat versi duet dari single ini bersama dengan Aaliyah.

Ibarat gayung bersambut, di bulan Agustus 2021 ini, Aaliyah Massaid menghadirkan versi duet dari single “Tak Searah” bersama Anrez Adelio. Keduanya menyanyikan “Tak Searah” dengan nuansa yang lebih sentimental, bagaikan sepasang kekasih yang sedang saling bertukar
perasaan.

Single “Tak Searah” yang dinyanyikan oleh Aaliyah Massaid bersama Anrez Adelio dapat dinikmati di Spotify dan platform music streaming lainnya.(if)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments