“One in a Million”
Menjelang pertengahan tahun 2022, T-FIVE sebagai grup band R&B yang sudah berjalan cukup lama di musik Indonesia, saat ini digawangi oleh Paul Latumahina, Gordon Latuperissa, Tabriz Muhajier (Ajier), Yerry Merian, Christian Markus Nino, dan Hans Boyke Marciano (Bheben), kembali merilis karya terbaru.
Kehadirannya saat itu cukup mengejutkan, hal ini dikarenakan ketidak hadiran Paul pada single ini karena suatu alasan, namun seiring dengan kondisi tersebut munculah personel lama yang sudah berpisah selama hampir 17 tahun, di antaranya; Andi Adriandi (Keyboard), Aswin Ashari (Keyboard), Rizal Ahmad (Gitar) dan Tomtom (Drum), dan pada konsep formasi ini pula T-Five Akhirnya memicu benderanya membawa tag line “TBF” (T-Five Big Family)
[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=sbvNancUgVY[/embedyt]
Karya musik ini merupakan lagu yang ditulis oleh seluruh personel dan merupakan jembatan untuk konsep perluasan segmen pasarnya menuju pasar Milenial. Aransemen lagu ini dibangun bersama oleh seluruh anggota “TBF” (T-Five Big Family), yang juga bertindak sebagai produser untuk single ini dan beberapa single selanjutnya.
Karya musik terbaru ini, memiliki konsep yang unik, dalam karyanya memasukkan unsur musik yang lebih mengarah pada konsep R&B era Hip hop di akhir 80-an awal 90-an, dimana saat itu banyak orang yang mengenal konsep musik ”New Jack Swing” terkenal di antara mereka, seperti: Bobby Brown, New Edition, Baby Face, The Braxton, Boyz II Men, mereka semua adalah pelopor musik dari genre tersebut.
Lagu serta Melodi dengan konsep baru, lirik sederhana, energik yang merupakan khas T-FIVE sengaja dipilih untuk dirilis terlebih dahulu dengan format formasi TBF (T-Five Big Family), yaitu sebagai jembatan untuk kedepannya memperkenalkan warna-warna baru yang ada pada konsep TBF selanjutnya dan lumayan berbeda dengan karya-karya T-FIVE sebelumnya.
Mulai 27 Mei 2022, TBF (T-Five Big Family), merilis lagu “One in a Million” di seluruh platform digital dan radio di seluruh Indonesia. Bersamaan dengan itu juga akan ada rilis berturut-turut produk kreatif lainnya yaitu Video Dance Tutorial “One in a Million”, hingga video Behind the Scene Music Clip “One in a Million” yang dilaksanakan di Taman Langit – Pangalengan Bandung.
Artwork TBF merupakan hasil karya foto Erawan dan Rizal dari Rocketroom Indonesia, dan konsepnya akan bersinergi dengan video musik lagu “One In a Million” yang akan tayang nanti, dalam hal ini keduanya merupakan bentuk kolaborasi antara TBF (T-Five Big Family) dan Erawan/Rizal (Rocketroom Indonesia).
Kerjasama Produksi : Rocketroom Indonesia (@rocketroomindonesia)
Label : Independent (T-Five Management)
Social Media:
IG: @tfivemusic
https://linkr.bio/Tfiveofficial