Thursday, December 19, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeAutomotivesAll New Nissan Livina dan All New Nissan Serena menyapa warga di...

All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena menyapa warga di Surabaya dan Medan

Jakarta, 28 Februari, 2019 – Hari ini Nissan memperkenalkan All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena di Surabaya dan Medan sebagai bagian dari rangkaian acara peluncuran kedua produk MPV terbaru Nissan bagi pelanggan di Indonesia.

“Pelanggan Nissan, seperti di Surabaya dan Medan menginginkan teknologi maju, termasuk fitur-fitur keselamatan yang canggih serta kenyamanan; kami memenuhinya melalui Nissan Intelligent Mobility yang diusung kedua kendaraan tersebut,” kata Isao Sekiguchi, President Director, Nissan Motor Indonesia.

Kedua model MPV terbaru Nissan ini akan dipamerkan di Surabaya dan Medan dari tanggal 28 Februari – 3 Maret 2019, di Mal Pakuwon Surabaya dan Plaza Medan Fair.
“Selain itu, kami memastikan pengalaman berkendara terbaik bagi konsumen melalui program baru Nissan Care, berupa paket 50 ribu km/4 tahun bebas jasa dan suku cadang bagi pelanggan yang membeli kedua kendaraan tersebut, dan juga new Nissan Terra mulai Februari 2019,” tambah Isao Sekiguchi.
Pelanggan dapat melakukan pemesanan All New Nissan Livina dan All New Nissan Serena mulai hari ini di 106 gerai Nissan diseluruh Indonesia.

****
Tentang Nissan Motor Co., Ltd.
Nissan adalah produsen kendaraan global yang menjual lebih dari 60 model dengan merek Nissan, INFINITI dan Datsun. Pada tahun fiskal 2017, perusahaan menjual 5,77 juta kendaraan di seluruh dunia dan menorehkan pendapatan sebesar 11,9 triliun yen. Pada 1 April 2017, perusahaan mulai menjalankan program Nissan M.O.V.E. to 2022, rencana enam tahun yang menargetkan kenaikan 30% pendapatan tahunan hingga 16.5 triliun yen di akhir tahun fiskal 2022 yang dibarengi oleh arus kas bebas kumulatif sebesar 2,5 triliun yen. Sebagai bagian dari M.O.V.E. to 2022, perusahaan berencana memperluas kepemimpinannya dalam kendaraan listrik yang disimbolkan oleh kendaraan listrik paling laris sedunia, Nissan LEAF. Markas global Nissan di Yokohama, Jepang menangani operasi di enam wilayah: Asia dan Oseania; Afrika, Timur Tengah dan India; Cina, Eropa; Amerika Selatan; dan Amerika Utara.

Nissan bermitra dengan perusahaan kendaraan Renault sejak 1999 dan membeli 34% saham Mitsubishi Motors di 2016. Renault-Nissan-Mitsubishi adalah kemitraan otomotif terbesar di dunia saat ini, dengan penjualan total lebih dari 10,76 juta kendaraan pada tahun kalender 2018.

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments