Saturday, October 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeHeadlinesDua SUV Coupé terbaru dari Mercedes-Benz dan Mercedes-AMG: more luxury, more coupé

Dua SUV Coupé terbaru dari Mercedes-Benz dan Mercedes-AMG: more luxury, more coupé

warnaplus.com – Jakarta. Hari ini, New Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé dan New Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé diperkenalkan melalui acara Mercedes-Benz STAR EXPO. Kedua SUV Coupé terbaru ini memadukan gaya sporty dan keanggunan coupé dengan mesin seri model terbaru dari lini SUV besar premium Mercedes-Benz. Bersama 4MATIC terbaru dengan torsi yang memenuhi permintaan dan jarak sumbu roda 60 mm lebih pendek dari SUV GLE sehingga menjadikan pengalaman berkendara yang dinamis dan menyenangkan.

New GLE Coupés dari Mercedes-Benz dan Mercedes-AMG pertama kali ditampilkan kepada publik secara online melalui Mercedes-Benz Virtual STAR EXPO www.MBstarexpo.com dan dipamerkan pada kegiatan Mercedes-Benz STAR EXPO yang berlokasi di Astha District 8 SCBD Jakarta pada hari Kamis, 3 Desember hingga Minggu, 6 Desember 2020. Di saat yang bersamaan, model New GLE Coupé ini telah tersedia di diler resmi Mercedes-Benz.

Sekilas tentang Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé

·         Desain eksterior memberi penekanan yang lebih kuat pada keanggunan dan kesan sporty khusus dari coupé.

·         Aerodinamika yang disempurnakan mengurangi hambatan angin hingga sembilan persen dibandingkan dengan pendahulunya, dengan permukaan depan yang sama.

·         Sasis dengan suspensi udara AIRMATIC yang beroperasi pada 48 V memenuhi persyaratan paling cerdas terkait dinamika dan kenyamanan kendaraan baik di jalur onroad maupun offroad.

·         Interior dengan kemewahan kontemporer menampilkan kesan sporty menawarkan ruang yang lebih nyaman dibandingkan pendahulunya.

·         Generasi terbaru dari sistem infotainment MBUX (Mercedes-Benz User Experience) sudah terpasang, dengan struktur pengoperasian yang intuitif dan grafik yang brilian dengan kualitas visual yang tinggi.

Sekilas tentang Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé

·         Mesin AMG enam silinder segaris dengan turbocharger ganda dan EQ-Boost mencapai 320 kW (435 hp), tambahan output listrik sementara sebesar 16 kW (22 hp), serta menawarkan fungsi teknologi hybrid seperti mode berkendara overrun.

·         Trim radiator khusus AMG dengan 15 sirip vertikal memastikan tampilan yang otonom.

·         AMG RIDE CONTROL+ suspensi udara dengan stabilisasi roll elektro-mekanis AMG ACTIVE RIDE CONTROL dan peredam guncangan yang aktif dan dapat disesuaikan setiap saat.

·         AMG DYNAMIC SELECT dengan tujuh program berkendara: Slippery, Comfort, Sport, Sport+, Individual, Trail dan Sand.

·         Transmisi tenaga dan suspensi Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé adalah pengembangan yang dikonfigurasikan secara khusus dengan ciri khas kinerja AMG dan dinamika kendaraan dari Affalterbach.

Mercedes-Benz STAR EXPO 2020: hadir secara virtual dan on-site

 Dengan menyelenggarakan Mercedes-Benz STAR EXPO 2020, Mercedes-Benz terus berkomitmen untuk memberikan Best Customer Experience melalui kegiatan test drive dari lini kendaraan terbarunya, yang terdiri dari luxury Sedans, Compact Cars, SUV, Vans, dan Dream Cars, yang tersedia untuk para pelanggan dan calon pemilik. Sebanyak 10 kendaraan test drive tersedia untuk menjawab permintaan calon pelanggan melalui serangkaian model terbaru Mercedes-Benz, yang dilengkapi dengan fitur keselamatan dan teknologi canggih.

 Memperingati tahun ke-50 Mercedes-Benz di Indonesia, Mercedes-Benz STAR EXPO 2020 juga menghadirkan model GLB Edition 50 dan S-Class Edition 50 yang secara eksklusif diperkenalkan untuk merayakan pencapaian tersebut. STAR EXPO menghadirkan total 14 kendaraan Mercedes-Benz yang dipamerkan di tempat acara dan secara virtual di www.MBstarexpo.com..

 Tahun ini, Mercedes-Benz merayakan eksistensinya yang ke-50 di Indonesia dan terus hadir untuk tetap menjadi yang teratas di segmen luxury di Indonesia dengan menyelenggarakan kegiatan menarik yang berfokus pada produk. Melalui peluncuran model terbaru di Mercedes-Benz STAR EXPO, brand dengan bintang-sudut-tiga telah siap untuk memukau publik selama empat hari. Di area SCBD, Mercedes-Benz telah merancang rute khusus kepada calon pelanggan untuk mendapatkan pengalaman dan pengetahuan mengenai fitur keselamatan yang dimiliki oleh kendaraan Mercedes-Benz.

 Demi keselamatan pelanggan dan seluruh pihak yang terlibat, Mercedes-Benz STAR EXPO mematuhi protokol kesehatan yang ketat dengan menerapkan langkah-langkah, seperti membersihkan dan disinfeksi kendaraan yang ditampilkan, mewajibkan penggunaan hand sanitizers, masker, serta sarung tangan saat kegiatan test drive, dan menjaga jarak aman di lokasi selama expo berlangsung.

 Mercedes-Benz STAR EXPO

Astha District 8

SCBD Jakarta Selatan

Kamis, 3 Desember – Minggu, 6 Desember 2020, 11:00 – 21:00

 Mercedes-Benz Virtual STAR EXPO

www.MBstarexpo.com   

 The new Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé

 Coupé yang menjawab ekspektasi tinggi

 The new GLE Coupé merupakan contoh lanjutan dari strategi Mercedes-Benz dalam memenuhi kebutuhan para pelanggan terhadap segmen SUV premium. Dari target niche yang relatif kecil, segmen SUCs atau SUV coupé telah berkembang menjadi sebuah tren dalam waktu yang singkat. Dengan pembaruan keluarga SUV premium, Mercedes-Benz juga menempatkan GLE Coupé pada rancangan konstruksi baru.

 “GLE Coupé memadukan kekuatan offroad dan onroad yang mengesankan secara emosional dengan menonjolkan gaya sporty dan keanggunan dari sebuah kendaraan coupé,” ujar Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. “Kami yakin bahwa kami dapat melayani para pelanggan kami di Indonesia dengan sangat baik melalui New GLE Coupé.”

 Sebagai bagian dari lini SUV besar premium, GLE Coupé diproduksi di Tuscaloosa, Alabama. Hingga hari ini, lebih dari enam juta pelanggan di seluruh dunia telah memilih satu dari SUV Mercedes-Benz.

 “Saat ini, Mercedes-Benz menawarkan total delapan model SUV yang terdiri dari New GLA dan GLB, GLC, GLC Coupé, GLE, GLS, G-Class, dan New GLE Coupé. Dengan mencakup lebih dari sepertiga penjualan, SUV merupakan pilar struktur penting dari portofolio produk Mercedes-Benz dan memberikan kontribusi yang besar terhadap pertumbuhan brand kami,” tambah Choi Duk Jun

Desain eksterior: penampilan powerful

 New GLE Coupé memiliki panjang 4.946 mm dan lebar 2.014 mm (46 mm lebih panjang dan 11 mm lebih lebar dibandingkan dengan pendahulunya). Jarak sumbu roda memiliki panjang yang lebih sebesar 20 mm dibandingkan dengan sebelumnya, sedangkan 60 mm lebih pendek dibandingkan dengan GLE, sehingga memberikan keuntungan terhadap penanganan sporty yang sebanding dengan tampilannya. Ukuran tersebut menekankan kesan dinamis dari GLE Coupé.

 Tampilan pada bagian depan menggabungkan karakteristik dari keluarga SUV Mercedes-Benz dengan ciri khas yang jelas dari sebuah kendaraan Coupé: diamond radiator grille dengan satu louvre garis horizontal yang mengambil referensi dari model Coupé lainnya di lini kendaraan Mercedes-Benz. Sementara itu, tampilan louvre mencerminkan karakter SUV dengan sisipan high-gloss chrome-plated di bagian bawah pada bumper apron depan. Dengan AMG Line, grille melebar ke bawah seperti huruf ‘A’ serta emblem di dalam diamond radiator grille yang ditampilkan dengan aksen chrome. Lampu depan juga dilengkapi dengan teknologi MULTIBEAM-LED sebagai standar.

 Kaca depan yang memiliki sudut lebih rata tidak hanya memberikan tampilan kendaraan lebih dinamis, tetapi juga lebih sesuai dengan garis atap yang miring ke belakang sehingga terlihat lebih elegan. Sisi bagian bawah juga dirancang dengan permukaan yang beraksen dan bergaya lembut sehingga menonjolkan velg yang besar (20 inci). Claddings pada bagian roda sesuai dengan AMG Line yang dicat dengan warna kendaraan dan running board sehingga semakin memperkuat karakter SUV.

 Desain interior: coupé tanpa batas

 Interior dari New GLE Coupé memiliki berbagai kesamaan fitur dengan model lainnya di keluarga SUV premium terbaru dengan ciri khas yang jelas pada aspek sporty. Desain kokpit modern dengan dua layar besar dengan format 12,3 inci atau 31,2 cm serta panel instrumen menarik yang terpisah secara horizontal dengan elemen trim yang menyatu hingga ke bagian pintu sehingga terlihat familiar. Bagian depan dilapisi dengan bahan kulit buatan ARTICO menjadi standar di GLE Coupé. Kesan tampilan sporty semakin terlihat melalui kursi penumpang yang bergaya sporty, menawarkan support lateral yang berkualitas, dengan pelapis bahan kulit ARTICO dan setir kemudi yang dilapis kulit Nappa dengan gaya sporty.

 Miliki pengalaman berkesan: Mercedes-Benz User Experience

GLE Coupé menawarkan sistem infotainment generasi terbaru MBUX (Mercedes-Benz User Experience). Informasi mengenai instrument cluster dan tampilan media yang mudah diakses pada layar yang besar dan beresolusi tinggi. Tampilan dengan kesan emosional dan grafis yang memukau menggarisbawahi kelengkapan struktur kontrol intuitif.

 Mesin enam silinder dan transmisi otomatis 9G-TRONIC

 Fokus terhadap pengemudi dan standar sporty di New Mercedes-Benz GLE Coupé terlihat jelas dalam jajaran mesinnya. GLE 450 4MATIC Coupé hadir dengan mesin enam silinder berbahan bakar bensin (dengan menghasilkan tenaga 367 hp / torsi 500 Nm) dengan teknologi 48 Volt – EQ Boost menambahkan tenaga 22 hp dan torsi 250 Nm.

 Sistem bantuan pengemudi: dukungan penuh

 New GLE Coupé memiliki generasi terbaru dari sistem bantuan pengemudi Mercedes-Benz yang memberikan dukungan penuh kepada pengemudi sehingga menghasilkan keselamatan aktif tingkat tinggi. Sebagai sebuah standar, GLE Coupé menekankan fitur seperti Active Braking Assist, yang dapat membantu pengemudi mencegah tabrakan dengan pejalan kaki yang menyebrang dan kendaraan yang lewat. Terlebih lagi, Attention Assist dan Blind Spot Assist meningkatkan keselamatan di kondisi krusial.

Harga retail yang direkomendasikan untuk Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé di diler resmi Mercedes-Benz adalah Rp. 1.979.000.000 (off-the-road).

 Standard Integrated Service Package (ISP) untuk setiap Mercedes-Benz

 Setiap Mercedes-Benz dilengkapi standar dengan Standard Integrated Service Package (ISP) 3 tahun dan mencakup layanan pemeliharaan dan perbaikan kendaraan secara gratis untuk jangka waktu tiga (3) tahun tanpa batasan jarak tempuh, dimulai dari tanggal pengiriman dari mobil Mercedes-Benz baru. Paket layanan komprehensif ini hadir dengan keuntungan sebagai berikut:

  • Garansi pabrik, servis, perawatan dan perbaikan tanpa biaya tergantung pada kondisi tertentu
  • Mengemudi tanpa beban dan tanpa biaya layanan yang tidak terduga
  • Kualitas layanan yang tinggi dan dapat diandalkan oleh jaringan diler resmi Mercedes-Benz

 The new Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé

 Model dinamis dan atletis untuk berbagai medan

 Jakarta. New Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé secara unik menggabungkan kesan sporty elegan dan tenaga yang luar biasa dengan kemampuan off-road yang mumpuni. Ketangkasan yang mengesankan terbukti dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 320 kW (435 hp), mesin enam-silinder segaris 3.0-liter dengan teknologi 48 Volt, sistem all-wheel drive AMG Performance 4MATIC+, transmisi otomatis AMG SPEEDSHIFT TCT 9G 9-percepatan dan jarak sumbu roda yang lebih pendek 60 mm dibandingkan dengan varian SUV lainnya. Dinamika berkendara juga disempurnakan oleh program penggerak khusus AMG dan suspensi udara AMG RIDE CONTROL+ dengan AMG ACTIVE RIDE CONTROL yang stabil dan elektro-mekanis. Radiator grille khusus AMG secara visual menonjolkan karakteristik Coupé dalam keluarga model AMG. Selain itu, performa Coupé menawarkan semua keunggulan SUV Mercedes: ruang yang cukup untuk penumpang dan bagasi, fitur keselamatan dan traksi yang unggul pada permukaan yang lembab atau berpasir dan dalam kondisi jalan yang dingin.

 “New AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé menambahkan lebih banyak gaya dan keanggunan pada keluarga SUV kami, bersama dengan fitur khas AMG seperti radiator grille yang sesuai dengan brand. Garis coupé yang menarik menyelimuti teknologi suspensi canggih dan mesin enam silinder segaris yang bertenaga dan efisien dengan teknologi 48 Volt. Kedua hal ini menjamin pengalaman berkendara yang dinamis dan tak terlupakan,” ujar Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. “Kami sangat bangga untuk melihat para pelanggan AMG kami yang terus bertambah sepanjang tahunnya. Hal ini menujukkan bahwa produk kami sesuai dengan permintaan yang tinggi dari para penggemar AMG kami,” tutup Choi Duk Jun.

Desain eksterior – memukau, maskulin dan dinamis

 Idiom desain eksterior adalah perwujudan dari ciri khas AMG Driving Performance. Anggota dari keluarga model AMG terlihat sangat jelas pada pandangan pertama berkat radiator grille khusus AMG. Siluet Coupé yang penuh gaya dan dramatis membuat penampilannya lebih percaya diri, dengan desain garis yang menekankan “passion untuk performa” yang luar biasa. Hal ini juga ditegaskan oleh kap mesin dengan powerdomes yang membuat tampilan semakin kuat.

 Bumper apron depan memiliki fitur model khusus seperti saluran masuk udara luar yang sporty, louvres dengan kedua sisi samping berwarna silver chrome dan flics hitam. Sama dengan louvres pada saluran masuk udara dan trim pada model samping sayap-bentuk A, splitter di bagian depan dilapisi dengan silver chrome. Sisi pinggir AMG dan spoiler lip pada bagian boot lid dicat sesuai dengan warna kendaraan. Flared wheel arches memungkinkan ruang untuk velg light-alloy 20 inci dengan huruf AMG yang dipasang sebagai standar.

 Desain interior – menampilkan keanggunan, suasana yang memukau

 Tampilan dan suasana dengan karakteristik Mercedes-Benz juga terlihat pada bagian interior yang berkualitas tinggi. Karakteristik warna yang khas seperti jahitan topstitching merah kontras pada kain pelapis dan sabuk pengaman berwarna merah untuk menekankan suasana sporty dengan sentuhan dinamis dan sentuhan eksklusif. Kursi penumpang AMG dilapisi dengan pelapis bahan kulit buatan ARTICO / serat mikro DINAMICA yang memberikan support lateral secara optimal dan memiliki pola khusus AMG dengan tulisan AMG di sandaran kursi depan.

 Lingkar kemudi AMG Performance dilapis dengan kulit Nappa berwarna hitam dengan jahitan topstitching merah kontras dan tegak lurus yang menggabungkan fungsionalitas secara maksimal, haptics dengan kualitas tinggi serta ergonomi yang sempurna.

 Lincah dan tepat: AMG ACTIVE RIDE CONTROL roll stabilisation

 Suspensi udara AMG RIDE CONTROL+ baru yang dikembangkan oleh AMG di Affalterbach, Jerman memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan lincah untuk perjalanan jarak jauh, kemampuan menikung yang netral dan traksi maksimal. Salah satu fitur terbaru yang memberikan kontribusi pada pengaturan khas AMG untuk dinamika pengemudi yang tinggi: sistem aktif roll stabilisation AMG ACTIVE RIDE CONTROL tidak hanyak mengurangi gerakan bodi kendaraan saat menikung, tetapi juga memberikan pengendalian yang tepat saat menikung. Selain itu, hal ini memberikan kenyamanan lebih saat berkendara di jalur lurus.

 Mesin enam-silinder dengan turbocharger ganda

 Ciri khas dari dinamika kendaraan AMG terletak pada mesin 3.0-liter yang dialiri listrik oleh turbocharger ganda yang terdiri dari sebuah turbocharger dan kompresor bantu listrik. Mesin enam-silinder segaris menghasilkan tenaga 320 kW (435 hp) dan memberikan torsi maksimal sebesar 520 Nm. EQ Boost starter-alternator juga memberikan tenaga tambahan sebesar 16 kW (22 hp) dan 250 Nm torsi dalam waktu yang sangat singkat, serta memberikan asupan tenaga sebesar 48 Volt untuk sistem kelistrikan onboard.

EQ Boost starter-alternator menggabungkan sebuah motor starter dan alternator dalam motor listrik yang dipasang di antara mesin dan transmisi. Inovasi ini serta pengisian daya cerdas melalui kompresor tambahan listrik dan turbocharger gas buang semuanya memiliki tujuan yang sama: meningkatkan performa AMG dan dinamika berkendara, tetapi juga mengurangi konsumsi bahan bakar dan emisi. GLE 53 4MATIC+ Coupé berakselerasi dari nol hingga 100 km/jam hanya dalam 5,3 detik, dan mencapai kecepatan tertinggi yang dibatasi secara elektronik sebesar 250 km/jam.

 Traksi maksimal: all-wheel drive 4MATIC+ variabel

 New GLE 53 4MATIC+ Coupé juga dilengkapi dengan all-wheel drive variabel AMG Performance 4MATIC+ untuk mendapatkan traksi dan dinamika maksimum. Sistem kemudi yang cerdas secara bervariasi menghubungkan kemudi gandar belakang yang digerakkan secara permanen dengan gandar depan dan terus menghitung distribusi torsi optimal – tergantung pada situasi mengemudi dan keinginan pengemudi. Dengan demikian, all-wheel drive meningkatkan dinamika longitudinal serta traksi dan dinamika lateral. Hasilnya adalah akselerasi yang lebih bertenaga dari posisi diam dan traksi optimal di tikungan atau di permukaan licin.

 AMG SPEEDSHIFT TCT 9G

 Transmisi otomatis AMG SPEEDSHIFT TCT 9-percepatan (TCT = Torque-Clutch Transmission) memastikan perpindahan gigi dapat dilakukan secara singkat. Hal ini disetel secara optimal ke mesin dan dapat daya tarik yang lincah yang merupakan ciri khas AMG, bersama dengan perubahan perpindahan gigi yang cepat – baik otomatis, atau manual melalui paddle shift roda kemudi.

Harga retail yang direkomendasikan untuk Mercedes-Benz GLE 53 4MATIC+ Coupé di diler resmi Mercedes-Benz adalah Rp. 2.399.000.000 (off-the-road).

Sekilas tentang data teknis kendaraan

 

Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé

Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé

Jumlah silinder/konfigurasi

6/in-line

6/in-line

Kapasitas mesin (cc)

2,999

2,999

Daya Tenaga (kW/hp)

270/367

320/435

at rpm

5500 – 6100

5500 – 6100

Daya tenaga dari EQ Boost (kW/hp)

22 hp

16/22 hp

Torsi maksimal dari combustion engine (Nm)

500

520

at rpm

1,600 – 4,500

1800 – 5800

Torsi maksimal dari EQ Boost (Nm)

250

250

Konsumsi bahan bakar kombinasi (l/100 km)

9.0 – 8.7

9.3*

Emisi CO2 kombinasi (g/km)

206 – 199

219*

Akselerasi 0-100 km/h (s)

5.7

5.3

Kecepatan maksimum (km/h)

250

250**

Rekomendasi harga retail, off-the-road (Rp.)

1.979.000.000

2.399.000.000

 Daftar kendaraan yang ditampilkan pada Mercedes-Benz STAR EXPO

1.       Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé

2.       Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé

3.       Mercedes-Benz GLB Edition 50

4.       Mercedes-Benz A 200 Sedan Progressive Line

5.       Mercedes-Benz GLA 200 Progressive Line

6.       Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line

7.       Mercedes-Benz C 300 AMG Line

8.       Mercedes-Benz CLS 350 AMG Line

9.       Mercedes-Benz E 350 AMG Line

10.   Mercedes-Benz S 450 L

11.   Mercedes-Benz GLC 200 AMG Line

12.   Mercedes-Benz GLS 450 4MATIC AMG Line

13.   Mercedes-Benz GLC 300 4MATIC Coupé AMG Line

14.   Mercedes-Benz V 260

Daftar kendaraan test drive pada Mercedes-Benz STAR EXPO

1.       Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé

2.       Mercedes-AMG GLE 53 4MATIC+ Coupé

3.       Mercedes-Benz S 450 L Edition 50

4.       Mercedes-Benz GLA 200 Progressive Line

5.       Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line

6.       Mercedes-Benz E 300 Sportstyle

7.       Mercedes-Benz C 300 AMG Line

8.       Mercedes-Benz C 180

9.       Mercedes-AMG A 35 4MATIC

10.   Mercedes-Benz V 260

Catatan:

Kebutuhan media untuk siaran pers dan gambar resolusi tinggi dapat diunduh melalui tautan berikut: https://drive.google.com/drive/folders/1Xo30pT07TKcZOdudmFxwHNiT8PIQ5Vv1?usp=sharing   (Icho)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments