Thursday, December 19, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeAutomotivesDuo Dinamis VF 5 dan VF e34 VinFast: SUV Mana Pilihan Anda?

Duo Dinamis VF 5 dan VF e34 VinFast: SUV Mana Pilihan Anda?

Jakarta, Agustus 2024 – Kendati VinFast VF 5 dan VF e34 menawarkan berbagai fitur menarik seperti teknologi mutakhir dan garansi komprehensif, dua mobil ini menyasar profil konsumen serta kebutuhan berkendara yang berbeda. Kedua tipe model ini merepresentasikan berbagai unsur berbeda dalam berbagai aspek kendaraan listrik, masing-masing hadir lewat estetika desain dan karakteristik performa tersendiri. Pada akhirnya, pilihan optimal konsumen akan bergantung kepada gaya hidup, kebiasaan berkendara serta anggaran yang paling pas untuk dua tipe mobil listrik ini. 

VinFast, perusahaan produsen kendaraan listrik asal Vietnam yang terdaftar di Nasdaq tengah gencar merambah pasar Indonesia lewat dua model mobil listrik andalannya, VF 5 dan VF e34. Dua tipe SUV tersebut dirancang untuk mencuri perhatian para konsumen perkotaan lewat desain estetik modern serta teknologi mutakhir.

Diposisikan sebagai opsi kelas menengah, VF 5 dan VF e34 ditujukan untuk mendominasi pangsa pasar kendaraan listrik di Indonesia yang saat ini sedang berkembang. VinFast mengandalkan keterjangkauan harga serta keserbagunaan dari kedua model tersebut untuk menarik perhatian para konsumen segmentasi keluarga serta para profesional di Indonesia.

Guna menawarkan fleksibilitas maksimal, VinFast menawarkan dua opsi pembelian untuk dua model tersebut. Konsumen dapat memilih untuk membeli mobil listrik beserta baterai, atau konsumen dapat memilih paket berlangganan baterai. 

Opsi membeli mobil listrik beserta baterai untuk tipe VF e34 dijual dengan harga Rp 408.200.000, sedangkan untuk opsi paket berlangganan baterai dimulai dengan harga Rp 314.000.000.

Untuk tipe VF 5 dijual mulai harga Rp 310.000.000.  Sedangkan untuk opsi berlangganan dengan baterai VF 5 dijual dengan harga Rp 242.000.000.

Model berlangganan baterai VinFast dibuat untuk memberikan kemudahan bagi para konsumen yang hendak memiliki kendaraan listrik. Lewat opsi berlangganan baterai, konsumen bisa ‘mencicil’ biaya baterai dari waktu ke waktu.

 Harga
(On The Road Jakarta)
VF 5 dengan bateraiRp 310.000.000
VF 5 dengan biaya langganan baterai Rp 241.800.000
VF e34 dengan bateraiRp 408.200.000
VF e34 dengan biaya langganan bateraiRp 314.000.000

 

Mobil Listrik yang Pas untuk Gaya Hidup Kaum Urban

Marak disebut sebagai pionir mobil listrik Vietnam, VF e34 telah membukakan jalan bagi tipe mobil lainnya. Kendati demikian, VF 5 dengan cepat memantapkan posisi sebagai penerus VF e34, yang telah melampaui batas-batas di industri otomotif.

Kedua mobil listrik tipe SUV ini memiliki DNA yang sama, seperti desain stylish, teknologi mutakhir dan terfokus untuk menjadi kendaraan bagi wilayah perkotaan. 

Meski serupa dalam ukuran dan target demografi yaitu para profesional muda dan konsumen berkeluarga – kedua model ini menawarkan pengalaman berkendara yang berbeda. VF 5 dengan ground clearance yang sedikit lebih tinggi serta dimensi ringkas, unggul dalam menavigasi jalanan kota yang padat. Sebaliknya, VF e34 menawarkan tampilan SUV yang lebih konvensional. 

Kedua kendaraan ini telah menuai pujian atas desain yang modern dan atletis. Perbedaan tipis dalam unsur desain membedakan keduanya sehingga konsumen dapat memilih model yang paling pas sesuai preferensi pribadi mereka. 

VinFast VF 5 dan VF e34 memiliki filosofis desain yang berbeda, terutama di bagian pencahayaan eksterior dan keseluruhan unsur estetikanya. VF 5 hadir dengan tampilan ‘rasa’ muda dan energik yang ditonjolkan lewat lampu depan halogen, serta strip lampu daytime running LED berbentuk V yang mencolok dan mendominasi di kap mesin. Kombinasi ini menciptakan tampilan depan berani dan menarik perhatian. 

Sebaliknya, VF e34 menghadirkan tampilan yang lebih eksotis dan dewasa. Dilengkapi dengan sistem pencahayaan LED otomatis yang komprehensif, kendaraan ini menawarkan visibilitas yang jelas dan terkesan premium. Garis eksterior VF e34 dicirikan oleh profil yang lebih halus dan seimbang, yang ditonjolkan oleh garis karakter yang menonjol dan memanjang dari bagian depan ke belakang. 

Desain interior dari VinFast VF 5 dan VF e34 merefleksikan pendekatan berbeda dalam hal pengalaman di dalam interior mobil. 

VF 5 mengutamakan kesederhanaan dan fungsionalitas. Kabinnya yang minimalis dirancang agar intuitif bagi pengemudi. Kursi belakang dapat dilipat rata, sehingga memperluas ruang bagasi jika konsumen hendak pergi berlibur atau bepergian jarak jauh. 

Sebaliknya, VF e34 condong ke interior yang lebih canggih dalam hal teknologi dan terdapat banyak fasilitas interior. Seperti head unit di bagian dashboard mobil dengan layar entertaiment sebesar 10 inci, rangkaian konektivitas dan sistem audio dengan total enam speaker yang membuat bagian dalam mobil terasa nyaman dan aman, terutama untuk perjalanan jarak jauh.

Keunggulan VF 5 & VF e34: Nilai Mobil Tinggi, Harga Inklusif dan Garansi Komprehensif

Kedua model ini menawarkan pengalaman kabin unik yang dirancang bagi preferensi pengemudi yang berbeda. Kendati demikian, baik VF 5 dan VF e34 menawarkan performa solid dan fitur keselamatan komprehensif, sehingga menjadikannya pilihan pas bagi berbagai macam konsumen. 

Dari segi jarak tempuh, VF e34 sedikit lebih unggul dari VF 5, sehingga menjadikannya pilihan yang cocok untuk perjalanan jauh. Namun kedua model ini memiliki jarak tempuh yang bisa untuk penggunaan sehari-hari di dalam kota, atau bahkan perjalanan antar provinsi. 

Dalam hal akselerasi, VF e34 lebih unggul berkat torsi yang lebih tinggi. Torsi ini menghasilkan respons akselerasi yang lebih cepat dan pengalaman berkendara yang lebih halus dan tenang. Faktor keselamatan menjadi perhatian utama bagi kedua tipe mobil listrik ini. Terdapat advanced driver assistance system (ADAS) yang meliputi anti-lock braking system (ABS), brake assist (BA), electronic stability control (ESC), traction control system (TCS), cruise control, rear parking assist, anti-theft warning dan kursi anak standar ISOFIX – fitur keselamatan sesuai standar internasional untuk batita, balita dan anak kecil. 

Selanjutnya, VinFast juga menawarkan garansi komprehensif kepada pemilik mobil listrik SUV VF 5 dan VF e34.

VF 5 menawarkan salah satu paket garansi paling komprehensif yang mencakup garansi mobil hingga tujuh tahun atau setara dengan 160.000 kilometer, tergantung mana yang tercapai terlebih dahulu. Baterai mobil listrik dilindungi selama delapan tahun dengan jarak tempuh tak terbatas. 

Untuk VF e34, VinFast memberikan garansi selama 10 tahun atau setara dengan 200.000 kilometer untuk bagian power train mobil. Konsumen yang memilih untuk membeli baterai secara langsung akan menerima garansi  selama 10 tahun tanpa batas jarak tempuh.

Bagi konsumen yang memilih paket berlangganan baterai akan terlindungi dari masalah penurunan kualitas baterai. VinFast berjanji untuk merawat dan mengganti baterai tanpa biaya jika kinerja baterai turun di bawah 70% dari kapasitas awal. Perlindungan komprehensif ini dibuat untuk memberikan ketenangan dan keamanan kepada konsumen.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments