Sunday, November 24, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeHeadlinesESPARGARO KEMBALI RAIH PODIUM DI GRAND PRIX PERANCIS

ESPARGARO KEMBALI RAIH PODIUM DI GRAND PRIX PERANCIS

warnaplus.com- Performa baik kembali ditampilkan oleh Espargaro dan Aprilia RS-GP di Le Mans. Aleix menyelesaikan FrenchGP dengan peraihan posisi ketiga setelah menangkis serangan dari Quartararo. Dengan poin dari hasil peraihan podium ketiganya secara berurutan, Aleix berada di posisi kedua kejuaraan, hanya tertinggal 4 poin dari juara dunia yang juga memimpin kejuaraan sementara. Dengan laju balap yang sangat cepat, yang membuat beberapa kecelakaan di depannya, Aleix memiliki potensi untuk memperebutkan posisi kedua, namun Aleix akhirnya harus bertarung untuk meraih podium dan ia meraihnya dengan tiga lap penuh adrenalin dimana Aleix harus menangkis segala percobaan perebutan posisi.

Saat ini, setelah sepertiga musim dan dengan memenangkan tiga finis podium, Aleix dan Aprilia telah menegaskan posisi pentingnya di kejuaraan. Maverick Vinales membayar mahal untuk awal yang kurang baik dengan turun ke posisi 24 di akhir lap pertama. Dari sana, ia membalikkan posisi dan membawa dirinya ke posisi sepuluh teratas. Meraih posisi ke-10 tentu bukan tujuan dari Maverick namun hal ini, sekali lagi, menjadi testimoni akan keefektifitasnya di area balap. Hasil kualifikasi dan awal balap adalah aspek yang perlu ditingkatkan agar Maverick juga berada di posisi atas pada garis finis.

Berkat poin yang diraih oleh Aleix dan Maverick, Aprilia Racing berada di posisi pertama pada klasemen kejuaraan secara tim – merupakan konfirmasi akan perkembangan luar biasa dari tim Italia ini sejak balap pertama di musim 2022.

ALEIX ESPARGARÓ

“Apa yang kami lakukan sungguh luar biasa. Bahkan di sini, di trek sulit dan dengan perasaan yang kurang dari sempurna, saya berhasil untuk finish podium, bahkan mendekatkan peraihan poin dengan Fabio. Laju balap hari ini baik tapi setelah berhasil mendekat dengan pembalap di depan saya, mempertahankan posisi depan menjadi penting, sehingga saya terus berusaha mengejar tanpa membuat kesalahan. Saya melakukan itu bahkan ketika Quartararo mengejar saya, mengubah sedikit gaya berkendara saya sehingga sulit bagi dia untuk mengambil alih posisi. Ini adalah hasil yang sungguh baik. Kami berada di tengah perebutan untuk Kejuaraan Dunia dan merupakan hal istimewa bagi saya untuk bertarung dengan para pembalap ini dan berada di tingkat yang sangat tinggi.”

MAVERICK VIÑALES

“Saya rasa, balap kali ini merupakan balap yang menarik bagi kami, dimana kami mengumpulkan banyak informasi untuk mengantisipasi Mugello dan balap berikutnya. Kami mendapati bahwa kami sudah tidak jauh namun di saat bersamaan, kami perlu melakukan perubahan agar secara ergonomic saya merasa nyaman di atas sadel

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments