Saturday, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeBeautySERVIS #LEBIHDARISMOOTHING+++ DENGAN MATRIX

SERVIS #LEBIHDARISMOOTHING+++ DENGAN MATRIX

warnaplus.com- Hari raya Idul Fitri menjadi momen yang sangat dinantikan, di mana masyarakat berkumpul dan bersilaturahmi kembali bersama keluarga, teman dan sahabat. Konsumen ingin memiliki tampilan rambut yang lebih baru, segar, dan indah menyambut hari yang spesial ini. Matrix Indonesia memperkenalkan servis #LebihDariSmoothing+++ yang bisa didapatkan di salon-salon mitra Matrix di seluruh Indonesia. Servis #LebihDariSmoothing+++ dilengkapi dengan MATRIX Opti Hair Serum Strengthening Pre-Treatment yang memberikan rambut lurus idaman sehingga mendapatkan hasil smoothing yang lurus, indah, tapi juga terlindungi sehingga rambut tetap lembut dan kuat dengan terobosan teknologi Smart-Net

Amanda Indarwulan, Brand General Manager Matrix Indonesia menjelaskan, “Konsumen menginginkan tampilan terbaik dan menawan pada saat hari raya, termasuk rambut yang tentunya juga harus maksimal. Smoothing menjadi salah satu servis yang dicari oleh konsumen di Indonesia untuk menyambut hari raya, mereka menginginkan tampilan rambut lurus tanpa harus kompromi akan kesehatan rambut.  Oleh karena itu, kami memperkenalkan #LebihDariSmoothing+++, servis pelurusan rambut dengan MATRIX Opti Hair Serum Strengthening Pre-Treatment yang berfungsi sebagai protektor selama proses smoothing, sehingga konsumen tanpa rasa khawatir bisa mendapatkan tampilan rambut yang lurus, indah dan lembut”.

MATRIX Opti Hair Serum Strengthening Pre-Treatment dalam servis #LebihDariSmoothing+++ menggunakan teknologi Smart-Net yang dapat melapisi, melindungi, dan menjaga kekuatan setiap helaian rambut sebelum di smoothing/perming. Produk ini menjadi jawaban bagi hairdressers dan konsumen yang ingin memberikan proteksi pada setiap helai rambut selama proses smoothing berlangsung. Sebagai bagian dari servis ini, MATRIX Opti Hair Serum Strengthening Pre-Treatment akan disemprotkan ke rambut konsumen selama 5 menit sebelum melakukan proses smoothing, yang akan membuat rambut lebih kuat 9,6x* dan mencegah rambut patah hingga 89,6%*. 

“Sejak dulu aku selalu percayakan servis smoothing di salon Matrix. Sebelum proses smoothing, rambutku dikasih Opti Pre-Treatment, dan suka banget sama hasil keseluruhan servis #LebihDariSmoothing+++. Rambut aku nggak gampang patah, tetap terasa sehat dan bener- terlihat berkilau!”, ucap Nabila Zafira, KOL & FTV Actress

Tiga jenis servis smoothing dari Matrix yang populer di kalangan konsumen adalah:

  • Matrix Smooth Straight Diamond untuk konsumen yang ingin memiliki rambut lurus, lembut, berkilau bagaikan berlian.
  • Matrix Smooth Straight Long yang cocok untuk konsumen dengan rambut panjang yang ingin meluruskan rambut tetapi juga menjaga kekuatannya dan menutrisi dari akar hingga ujung rambut.
  • Matrix Collagen Sculpting, generasi terbaru smoothing yang dapat menciptakan hasil rambut lurus natural (Silky Smooth), ikal natural (Loose Wave) dan bob yang bervolume (Volume Bob).

“Sebagai seorang hairdresser, saya sungguh bersemangat menyambut hari raya Idul Fitri tahun ini karena banyak konsumen yang datang ke salon baik untuk perawatan rambut hingga mendapatkan tampilan baru untuk menyambut hari yang spesial ini. Selama bertahun-tahun, salon saya pun telah bermitra dan menggunakan produk pelurusan rambut dari Matrix Indonesia Inovasi Opti Pre-treatment dari Matrix benar-benar menjawab dilema konsumen yang khawatir akan kesehatan rambut, dimana mereka menginginkan rambut yang lembut terjaga dan tetap kuat setelah melalui proses smoothing. Konsumen jadi gak takut untuk smoothing!”, tambah Sandy Oroh, Hairdresser dan owner dari BLINK Salon di Manado

Bagi konsumen yang ingin merasakan pengalaman servis #LebihDariSmoothing+++, dapat mengunjungi mitra salon Matrix di seluruh Indonesia. Selain itu, sebelum melakukan smoothing konsumen dianjurkan berkonsultasi terlebih dulu tentang kondisi rambut bersama haidressers di mitra salon Matrix agar mendapatkan hasil terbaik. 

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments