Monday, December 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeEventsGIIASMG dengan Gemilang Menuntaskan Penampilannya di GIIAS 2022

MG dengan Gemilang Menuntaskan Penampilannya di GIIAS 2022

Berbagai kejutan yang ditampilkan oleh MG sepanjang GIIAS berhasil memukau para pecinta otomotif tanah air.

Tangerang, Agustus 2022 – MG Motor Indonesia sukses memukau perhatian publik Indonesia, khususnya para pecinta otomotif tanah air dengan berbagai kejutan yang dihadirkan selama ajang pagelaran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. 

Pasalnya, MG yang mengusung tema EVolution Forward tak henti-hentinya memberikan kejutan yang gemerlap kepada para pecintanya selama GIIAS 2022 berlangsung. MG mengajak para pengunjung GIIAS untuk menelusuri hasil dari perjalanan evolusi desain dan inovasi teknologi yang kerap dilakukan MG dari masa ke masa dengan menampilkan MG TC Midget, sebuah mobil klasik MG buatan tahun 1948 hingga memperkenalkan dua produk terbarunya yaitu, model kabin ganda MG Extender dan model facelift MG ZS EV, sebuah SUV 100% elektrik yang menjadi primadona panggung EVolution Forward MG.

 

 

Saat diperkenalkan pada pembukaan GIIAS 2022 lalu, MG Extender sukses membuat riuh arena GIIAS. Model kabin ganda yang kekar dan kokoh ini digadang-gadang menjadi penantang terjantan dan tertangguh di pameran otomotif ini. Belum berhenti di situ, MG kembali menggemparkan panggung GIIAS 2022 dengan membawa MG ZS EV sebagai SUV pertama bertenaga 100% elektrik yang menjadi bukti keunggulan inovasi teknologi MG.

Dengan diperkenalkannya MG Extender dan MG ZS EV yang menjadi produk unggulan MG selama GIIAS 2022 ini menunjukan keseriusan MG dalam dalam menyajikan teknologi yang terdepan di dunia otomotif serta meredefinisi ekspektasi para pecintanya dengan menghadirkan suasana berkendara baru untuk berbagai pangsa pasar yang berbeda.

Arief Syarifudin selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia menyampaikan rasa optimismenya mengenai animo pengunjung GIIAS 2020 terhadap MG “Kami luar biasa senang dengan penerimaan MG di pasar Indonesia, melihat besarnya antusiasme para pengunjung GIIAS terhadap deretan mobil terbaru yang kami perkenalkan. Terlebih lagi dengan hadirnya New MG ZS EV yang berhasil menjadi magnet lebih dari 250.000 pengunjung booth MG dan menarik lebih dari 1.000 calon konsumen yang mendominasi arena test drive selama GIIAS 2022. Dengan terus mengedepankan dan menerapkan kualitas Brit Dynamic pada setiap produk keluaran MG, kami yakin akan bisa merebut hati banyak pecinta otomotif Indonesia, khususnya kaum millennial.”

 

Dalam pagelaran otomotif bergengsi ini MG Pondok Indah – Andalan Group berhasil menyabet penghargaan sebagai Best Outlet, tidak sampai disitu, Afif Hadi Fauzan dari MG Kebon Jeruk – Sun Motor pun berhasil mendapat penghargaan sebagai Best Sales Performance di ajang GIIAS 2022.

Ratusan SPK pun sukses didulang MG selama 11 hari tampil di GIIAS. Dengan model MG HS i-SMART menjadi yang terfavorit, disusul oleh MG 5 GT, yang menjadi primadona baru dalam kancah persaingan sedan di pasar Indonesia. Di samping itu, Limited Dark Midnight Edition yang tersedia pada seri MG HS turut mendapatkan perhatian khusus para pembeli SUV medium ini. Tak hanya itu, selama perhelatan GIIAS 2022 MG juga melakukan berbagai kolaborasi kreatif dengan para seniman muda berbakat Indonesia. Dalam rangka merayakan hari Kemerdekaan Indonesia ke-77, MG berkolaborasi bersama 77 seniman yang tergabung di dalam komunitas Doodle Art Indonesia yang menuangkan idenya melalui gambar ilustrasi mengenai makna Indonesia bagi mereka di atas MG 5 EV sebagai kanvasnya. Kolaborasi yang menjadi wadah kreativitas bagi para seniman tersebut memberikan kebanggaan tersendiri karena berhasil mendapatkan penghargaan MURI sebagai “The Most Doodle Painting in Electric Vehicle” pada 15 Agustus 2022 lalu.

 

MG juga turut menampilkan kolaborasi terbarunya yaitu MG 5 GT yang dilapisi ilustrasi karya Muklay, seorang seniman visual Indonesia. Kolaborasi MG bersama Muklay sukses menampilkan sosok MG 5 GT yang lebih dinamis dan sporty ke dalam 10 karakter unik. Kedua kolaborasi tersebut merupakan bukti nyata bahwa MG tidak hanya unggul dalam sisi performa dan teknologi, namun juga berhasil mengekspresikan sisi kreatif MG sebagai merek kendaraan penuh nilai histori, namun juga begitu atraktif dan kreatif.

Dengan ditutupnya pagelaran GIIAS 2022 ini, MG semakin optimis dengan kehadiran dua produk terbarunya, MG Extender dan MG ZS EV dapat menggairahkan nuansa berkendara di Indonesia. MG juga akan terus mengupayakan menjaga kepercayaan dengan kerap meredefinisi ekspektasi para konsumen otomotif Indonesia.

Promo Freedom Deals yang sempat ditawarkan di GIIAS masih tersedia secara terbatas bagi calon MG Lovers yang melakukan transaksi di outlet-outlet MG di seluruh Indonesia selama bulan Agustus. Di antaranya adalah program angsuran selama 7 tahun, bunga 0%*, garansi selama 5 tahun tanpa batasan kilometer dan free maintenance selama 4 tahun atau 50.000 km berupa gratis biaya perawatan dan suku cadang, bisa dimanfaatkan untuk setiap pembelian mobil New MG ZS, MG HS, atau MG 5 GT. Ikuti akun media sosial mgmotor.id atau website resmi MG di www.mgmotor.id untuk mendapatkan informasi terkini dari MG Motor Indonesia.

Tentang MG Motor Indonesia

Berasal dari Inggris, MG telah berdiri hampir 100 tahun. Pusat desain dan permesinan yang kini berlokasi di London secara konsisten menawarkan Brit Dynamic, yaitu rangkaian keunggulan standar pengalaman berkendara yang meliputi desain khas Inggris, handling penuh presisi, tenaga terdepan, dan keselamatan tanpa kompromi. Kini MG dapat dinikmati di Indonesia dengan mengakses 16 titik outlet resmi yang tersebar di wilayah Medan, Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Malang, Makassar, Manado dan menyusul beberapa kota besar lainnya di Indonesia. 

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments