Saturday, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeAutomotivesPiaggio Indonesia Perkenalkan Vespa Sprint Carbon

Piaggio Indonesia Perkenalkan Vespa Sprint Carbon

  • Ditawarkan perdana di Mall to Mall Exhibition Pondok Indah Mall 2 mulai 9 hingga 15 Juli 2018.
  • Hadir sebagai varian spesial dari model favorit konsumen, Vespa Sprint. Motif carbon dan baluran stiker Rosso Dragon berikan kesan tegas, modern, dan unik.

Jakarta, 5 Juli 2018 – PT Piaggio Indonesia meluncurkan edisi warna baru paling sporty dari Vespa Sprint : Vespa Sprint Carbon. Warna dan motif baru ini memberikan penyegaran tampilan
bagi skuter ikonis dari Vespa, dengan aura yang kini lebih tegas sekaligus unik. Ditawarkan dalam jumlah terbatas, Vespa Sprint Carbon akan menjadi pusat perhatian para pengunjung Mall to Mall Exhibition PT Piaggio Indonesia yang akan diadakan di Pondok Indah Mall 2 mulai 9 hingga 15 Juli 2018. “Vespa Sprint merupakan standar industri dari sebuah skuter matik yang sporty dan tegas.
Setelah melengkapi model ini dengan perangkat kemanan ABS, kini Vespa Sprint ditawarkan dengan varian warna yang lebih sporty dan mencolok. Vespa Sprint Carbon lahir untuk memenuhi
keinginan para pecinta skuter Vespa yang berkarakter kuat dan berani mengekspresikan diri.
Skuter ini merupakan paduan lengkap stabilitas berkendara, efisiensi, dan kenyamanan. Seluruh kelebihan ini dibalut dalam tampilan visual yang akan selalu menjadi pusat perhatian, dimanapun dan kapanpun. Vespa Sprint Carbon memiliki slogan eksklusif, ‘Not For Everyone’,” kata Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia.
Vespa Sprint Carbon Vespa Sprint Carbon merupakan interpretasi terbaru Vespa bernuansa sport. Berada di keluarga dari varian Sprint yang melambangkan semangat dan jiwa muda, edisi warna khusus Sprint Carbon menghadirkan gaya sporty yang tergambar dari namanya. Vespa Sprint Carbon membawa semua kelebihan teknologi Vespa : mesin i-get, sistem pengereman ABS di roda depan, Immobilizer untuk keamanan, serta port USB yang dapat digunakan untuk mengisi daya ponsel pintar atau perangkat elektronik lain.
Rangka baja Vespa Sprint Carbon dibalur dengan tampilan carbon yang revolusioner dan disempurnakan dengan sticker Rosso Dragon yang sporty. Vespa Sprint Carbon adalah mahakaya Italia yang menawarkan desain elegan dan performa sport, menghasilkan kenikmatan berkendara yang mengubah perjalanan sehari-hari menjadi pengalaman tak terlupakan.

Vespa Sprint Carbon dilengkapi dengan pelek 12” berwarna hitam dengan sentuhan warna merah, knalpot hitam yang elegan, seat single bernuansa sport dan motif karbon di area front tie.
Dengan mesin i-get generasi terbaru berkapasitas 150cc dan sistem injeksi bahan bakar elektronik, skuter ini hadir untuk memberikan kepuasan berkendara dengan performa andal.
Vespa Sprint Carbon ditawarkan dalam jumlah terbatas seharga IDR 42,500,000 (on-the-road Jakarta) termasuk garansi 3 tahun untuk perawatan berkala dan penggantian suku cadang.
Mall to Mall Exhibition, Pondok Indah Mall 2 PT Piaggio Indonesia kembali menyapa konsumen setia melalui program Mall to Mall Exhibition yang bertempat di Pondok Indah Mall 2. Diadakan mulai 9 Juli hingga 15 Juli 2018, pameran ini akan menjadi panggung perdana bagi Vespa Sprint Carbon. Pengunjung berkesempatan untuk merasakan pengalaman Vespa Sprint Carbon di photo booth yang sarat nuansa sport. Pembelian sepeda motor Piaggio dan Vespa selama pameran ini disertai dengan paket bonus aksesoris senilai hingga Rp 8.400.000,- untuk Piaggio serta hingga Rp 9.200.000,-.
“Peluncuran produk hari ini merupakan bentuk fokus kami terhadap aspek produk, salah satu dari empat pilar bisnis kami. Bersama dengan pilar-pilar penting lainnya, yaitu jaringan purnajual yang kuat, akses mudah ke suku cadang, merchandise, dan aksesoris, kami terus berusaha untuk melayani para konsumen dengan cara yang premium. Vespa Sprint Carbon, seperti varian Vespa
lainnya, mengubah mobilitas sehari-hari menjadi pengalaman tak terlupakan. Dengan karakteristiknya yang mencolok dan dominan, Vespa Sprint Carbon memperkuat pancaran kepribadian sporty dari pemiliknya,” tutup Marco Noto La Diega.

Hadir di Indonesia sejak 2011, PT Piaggio Indonesia berkomitmen untuk hadirkan ide segar bagi pasar Indonesia melalui produk-produk terdepan. Piaggio,Vespa,Aprilia, dan Moto Guzzi senantiasa berikan produk yang relevan dan sesuai dengan tren pasar. Setiap merek ini membawa ciri khas dan karakter kuat yang dipadu dengan teknologi tinggi.
Untuk varian skuter pemium, PT Piaggio Indonesia hadir dengan dua merk dengan reputasi tinggi di pasar global: Piaggio and Vespa. Piaggio adalah teknologi mutakhir, mobilitas modern, dan inovasi. Varian dari Piaggio Liberti i-get 140cc dan Medley i-get 150cc usung standar emas desain khas Italia, kemudahan, mobilitas, sementara Piaggio MP3 Yourban 300, Piaggio Beverly 350, serta model terbaru New MP3 500 tekankan teknologi terdepan dan kenyamanan berkendara tak tertandingi. Vespa adalah merk ikonis lintas zaman yang merepresentasikan gaya hidup dan budaya berkendara. Sebagai varian entry level, tersedia varian LX dan S i-get 125cc yang sporty dan sempurna bagi generasi muda. Sebagai dua varian paling populer, Vespa Sprint 150 i-get dan Vespa Primavera 150 i-get kini dilengkapi dengan ABS, jadikan kedua varian ini simbol desain dan kebanggan Italia. Varian terbaik dari Vespa, Vespa GTS 150 i-get hadir bersama varian lebih bertenaga, Vespa GTS 300. Seluruh produk Vespa lambangkan keindahan dan kekuatan serta penuhi kebutuhan bagi mereka yang selalu berjiwa muda. PT Piaggio Indonesia juga mengusung dua merek sepeda motor premium, yaitu Moto Guzzi dan Aprilia.
Pecinta sepeda motor Indonesia yang mendambakan sepeda motor berdesain otentik Italia berkualitas tinggi kini dapat merasakan sensasi berkendara dari Moto Guzzi, merek sepeda motor Italia yang telah hadir sejak 1921. Moto Guzzi memiliki pengalaman 90 tahun dengan focus pada performa. Merek ini hadir di Indonesia dengan enam model, yaitu : V7 II Racer and V7 II Stone, Audace, California Touring SE, V9 Roamer and V9 Bobber.
Sementara itu, Aprilia merupakan tolak ukur di industri sepeda motor, mengedepankan teknologi dan inovasi penuh gaya. Aprilia juga dikenal dunia sebagai salah satu pabrikan yang mendominasi ajang balap motor dunia. Sebanyak 54 gelar juara dunia telah diraih Aprilia – 38 dari ajang MotoGP dan 7 dari Superbike. Aprilia baru meremajakan lini produknya dengan menawarkan varian V-4s superbike RSV4 yang telah memenangkan berbagai penghargaan. Aprilia RSV4 terus berinovasi menjadi superbike terbaik dengan teknologi terdepan. PT Piaggio Indonesia kini menawarkan dua varian, yaitu : RSV4 RR Race Pack dan RSV4 RF Super Pole.
Komitmen PT Piaggio Indonesia dalam memberikan pengalaman terbaik bagi penggunanya dibuktikan dengan hadirnya Piaggio Training Center yang berdiri di Cakung, Jakarta Timur. Pusat pelatihan ini menjadi rumah bagi teknisi terbaik kami dan menjadi pusat pendidikan bagi 34 diler resmi Piaggio Indonesia, termasuk diler MotoPlex di Bintaro yang mengedepankan konsep internasional dalam mendekatkan Piaggio Indonesia dengan para konsumennya.

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments