Monday, December 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeAutomotivesScomadi Sunday Breakfast & Ride dengan Pelanggan dan Komunitas

Scomadi Sunday Breakfast & Ride dengan Pelanggan dan Komunitas

Jakarta, 6 Mei 2024 Scomadi baru-baru ini mulai mengirimkan skuter yang sangat dinantikan kepada pelanggannya. Akhir pekan Ialu, Scomadi telah memulai Scomadi Sunday Breakfast & Ride pertamanya setelah Iibur panjang dengan pelanggan dan riders dari beberapa komunitas riders untuk merasakan kebebasan berkendara di Minggu pagi. Scomadi mengundang komunitas rider untuk Scomadi Sunday Breakfast & Ride bebagai model scooter Scomadi

Scomadi Sunday Breakfast & Ride: Iebih dari 150 riders berpartisipasi Scomadi Experience Center menjadi titik pertemuan Flag-off Sunday Breakfast & Ride Scomadi Sunday Breakfast & Ride diikuti oleh Iebih dari 150 riders dari komunitas skuter dan roda dua seperti Sanz Skutz, Scooter Addict Jakarta, Essentials Scoots dan masih banyak Iagi. Prosesi Flag-off riding Minggu pagi mulai di Scomadi Experience Center, dan mengikuti jalur Senayan, Kebayoran Baru, Jalan Gatot Subroto via Kuningan dan Menteng. Dengan bimbingan tim Scomadi, para tamu riders sangat positif terhadap kemampuan dan handling scooter berdesain retro tersebut.

Pada acara Scomadi Sunday Breakfast & Ride, para tamu disediakan test ride dengan berbagai model Scomadi seperti Turismo Piccolo 150i, Technica150i, Turismo Technica 200w, Technica 200i Urban, Technica 200i Adventure dan Technica 200i. Di showroom Scomadi Experience Center, delapan model termasuk edisi terbatas Turismo Technica 200w “The Who”, dipamerkan untuk dinikmati para tamu entusias scooter.

Sondang Pratama, rider dari Sanz Skutz mengatakan: “SanzMori bersama Scomadi Sunday Breakfast & Ride menjadi aktifitas yang seru sekali. Kami sangat puas bisa mengajak para riders Scomadi mengaspal di jalan raya.”

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pelanggan setia kami serta riders undangan komunitas yang telah bergabung pada acara Scomadi Sunday Breakfast & Ride. Kami berharap dengan acara sunmori riding ini, kami dapat memenuhi janji kami untuk menawarkan pengalaman berkendara yang penuh petualangan dan penuh gaya,” ujar Aditya Ardianto, General Manager Sales, Scomadi Indonesia.

Sebagai merek skuter gaya hidup mapan, Scomadi fokus pada pelanggan yang sangat menyukai seni desain dengan kebebasan mobilitas. Sejak didirikan pada tahun 2005, Scomadi memasuki pasar skuter gaya hidup premium, menggabungkan desain klasik dengan kepraktisan sehari-hari untuk mobilitas perkotaan.

Daftar harga Scomadi”
ScomadiTechnica150i, Rp. 67juta
Scomadi Turismo Piccolo 150i, Rp. 69juta
Scomadi Technica 200i, Rp. 82 juta
Scomadi Turismo Technica 200i, Rp. 82 juta
Scomadi Technica 200i Adventure, Rp. 89 juta
Scomadi Technica 200i Urban, Rp. 89 juta
Scomadi Turismo Technica 200w, Rp. 93 juta
Scomadi Turismo Technica 200w “The Who”, Rp. 99 juta
*(on-the-road Jakarta)

Scomadi Experience Center siap menyambut calon pelanggannya dengan suasana premium dan Iayanan pelanggan tingkat tertinggi. Sebagai merek scooter premium, Scomadi menawarkan kenyamanan dan kepraktisan kepada pelanggannya di Scomadi Experience Center dalam hal penjualan, servis, dan suku cadang. Scomadi Indonesia dioperasikan oleh Nusantara Group dan melalui jaringan dealernya, semua produk Scomadi dilengkapi standar dengan garansi 2 tahun atau 11,000 km, yang mana saja tercapai terlebih dahulu. Selain itu, setiap pembelian Scomadi dilengkapi dengan Paket Service Pertama bebas biaya yang mencakup suku cadang, servis, dan pelumas untuk 3 bulan pertama atau 500 kilometer, yang mana saja yang tercapai terlebih dahulu.

Follow Scomadi Indonesia: Instagram @scomadi.indonesia

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments