Saturday, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeAutomotivesThe new C-Class: Edisi terbaru model terlaris Mercedes-Benz

The new C-Class: Edisi terbaru model terlaris Mercedes-Benz

Jakarta. Model tersukses Mercedes-Benz—the new C-Class—telah memasuki tahun kelima produksi dengan berbekal sejumlah modifikasi ekstensif. Desain eksterior dan interiornya semakin dipercantik melalui perubahan gaya. Arsitektur elektroniknya sama sekali baru. Para pelanggan juga dimanjakan oleh tampilan instrumen digital dan sistem multimedia dengan informasi dan musik yang dapat diatur sesuai selera. Tak ketinggalan, sistem bantuan berkendaranya pun setara S-Class. The new C-Class bisa segera Anda dapatkan mulai Januari 2019 di seluruh dealer resmi Mercedes-Benz di Indonesia.

Sekilas tentang The new C-Class

  • Mesin baru untuk C 200 EQ Boost dengan 48-Volt onboard network
  • Terbaik dikelasnya: C 300 memiliki tenaga lebih yang dihasilkan (258 dk)
  • 9G-TRONIC transmisi sembilan percepatan otomatis
  • Dengan instrument layar sepenuhnya digital yang memiliki ukuran 12.3-inci diagonal dan resolusi tinggi 1920 x 720 pixel
  • Tiga mode display styles “Classic”, “Sport” dan “Progressive”
  • Touch-sensitive controls pada desain kemudi yang baru
  • Tampilan layar dengan resolusi tinggi pada format 16:9 dengan layar 10.25-inci diagonal dan memiliki resolusi 1920 x 720 pixel
  • Beragam integrasi smartphone: wireless charging dan dilengkapi dengan smartphone-based infotainment systems (Apple’s CarPlay® and Google’s Android AutoTM)
  • Active Brake Assist dan Blind Spot Assist as standard-fitted sebagai sitem keselamatan standar
  • Intelligent Drive: Active Parking Assist dengan PARKTRONIC sebagai standar
  • DYNAMIC SELECT program mengemudi dengan lima mode: Comfort, ECO, Sport, Sport Plus, Individual
  • Ambient Light dengan pilihan 64 warna
  • LED High Performance lampu depan, untuk C 200 EQ Boost
  • MULTIBEAM LED lampu depan dengan ULTRA-RANGE Highbeam hingga 650 meter, untuk C 300 AMG Line

Di tahun keempat penjualannya, C-Class generasi terbaru menduduki posisi puncak model kendaraan terlaris Mercedes-Benz. Lebih dari 415.000 unit Sedan dan Estate telah terjual di seluruh dunia pada tahun 2017. The new C-Class dirakit di pabrik Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat.

―Hari ini di Pabrik perakitan Mercedes-Benz di Wanaherang, dengan bangga kami persembahkan The new C-Class yang telah mendapat sambutan sangat baik dari para pelanggan kami sejak diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2014. Sejauh ini, C-Class telah menjadi model kendaran terlaris kami dengan kontribusi sebesar 26% dari total penjualan‖, ujar Roelof Lamberts, President Director & CEO of PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. ―Kami sangat yakin bahwa C-Class akan menjadi yang terdepan di segmen nya dengan inovasi-inovasi yang ditawarkan, fitur-fitur kenyamanan dan keselamatan seperti yang terdapat pada beberapa teknoligi dari S-Class yang kini tersedia pada C 200 EQ Boost dan C 300 AMG Line.‖
Tenaga dan efisiensi: mesin terbaru dengan EQ Boost untuk C 200
The new C-Class akan memulai debutnya di pasar berbekal mesin terbaru yang dilengkapi EQ Boost untuk model C 200. Sementara itu, model C 300 diperkuat dengan mesin empat silinder 2.0 liter yang mampu menghasilkan daya tenaga sebesar 258 dk dan torsi sebesar 370 Nm.

Fitur elektrifikasi: C 200 dengan EQ Boost

Generasi terbaru mesin bensin empat silinder kini memperkuat performa the new C-Class. C 200 juga dilengkapi dengan jaringan onboard 48 volt tambahan dengan belt-driven starter/alternator (EQ Boost). Model bensin terbaru tersebut akan diluncurkan sebagai C 200 EQ Boost Avantgarde, dengan kapasitas mesin sebesar 1.5 liter.

Perpaduan antara jaringan onboard 48 volt dan EQ Boost memungkinkan diperlukannya fungsi tambahan yang mampu mengurangi tingkat konsumsi bahan bakar serta meningkatkan karakteristik kelincahan dan kenyamanan. Saat berakselerasi, EQ Boost dapat memberikan tenaga tambahan sebesar 135 kW (184 dk) bagi mesin bertenaga 10 kW (14 dk) tersebut untuk membantu turbocharger membangun tekanan muatan penuhnya. Fitur boost ini juga digunakan untuk mencapai rpm ideal mesin secepat mungkin saat perpindahan gigi. Hasilnya, waktu perpindahan gigi pada transmisi otomatis pun semakin dipersingkat. Selama deselerasi, starter/alternator akan memulihkan energi kinetik dan mengisi ulang baterai. Pompa air juga dikendalikan secara elektrik dan digerakkan oleh peta karakteristik. Hal ini bertujuan untuk menyesuaikan daya pendinginan dengan tingkat kebutuhan saat ini secara optimal.

The new C-Class juga dilengkapi dengan beragam kelebihan lainnya, termasuk mode gliding saat mesin dimatikan, dan pemulihan rem dengan fitur penghentian mesin cerdas saat kendaraan meluncur: sebagai catatan, pemulihan hanya akan aktif dengan overrun cut-off saat pengereman dilakukan. Ketika kecepatan berada di bawah tingkat minimum, powertrain kendaraan akan dilepas dan mesin akan dimatikan. Fitur ini pun memiliki keuntungan, yaitu menghemat bahan bakar secara maksimal melalui fitur pemulihan serta meningkatkan kenyamanan dalam respons kendaraan. Sistem start/stop bekerja begitu baik berkat belt-driven starter/alternator, sehingga mesin dapat dihidupkan kembali dengan tanpa suara, rendah getaran dan sangat cepat.

Desain eksterior: lampu depan berpenampilan baru
Tampilan baru the new C-Class memadukan emosionalitas dengan kecerdasan. Penampilan kendaraan semakin diperkuat secara khusus melalui desain bagian depan serta lampu depan dan belakang. Sebagai bagian dari perubahan gaya, C 300 AMG Line dilengkapi dengan grill radiator berbentuk berlian sebagai standar. Bemper depan C 200 Avantgarde juga telah didesain ulang demi memberikan karakter yang lebih dinamis. Bemper depan turut dipercantik dengan strip trim berlapis krom. Sementara itu, C 300 dengan AMG Exterior menampilkan apron depan AMG bergeometri baru serta sisipan bergaya diffuser yang hadir dalam desain baru pada bagian belakang, lengkap dengan bagian bawah yang baru.

Desain lampu depan dan belakang diperkuat melalui kontur garis yang jelas. Detail yang diciptakan secara teliti juga turut menambahkan sorotan dan menggarisbawahi karakter kendaraan yang modern. C 200 EQ Boost hadir dengan lampu utama LED High Performance yang menyoroti penampilannya yang murni. Kini, untuk pertama kalinya di seri C-Class, lampu depan LED
MULTIBEAM yang dilengkapi ULTRA RANGE high beam telah tersedia bagi C 300 AMG Line.

Desain interior: pengaturan tingkat tinggi
Desain interior yang sporty turut memancarkan keunikan the new C-Class, serta menampikan gaya mengalir yang merupakan interpretasi baru dari kemewahan modern. Selain itu, Ambient Light dengan 64 pilihan warna juga menjadi fitur standar pada the new C-Class. Konsol tengah tampak menonjol dengan elemen trim yang mengalir secara elegan dengan sejumlah materi baru: anthracite oak trim berpori terbuka untuk C 200 EQ Boost dan trim kayu berpori terbuka untuk C 300. Sementara veneer kayu asli berbentuk 3D pada konsol tengah berhasil memadukan karakter bergaya kerajinan tangan dengan nuansa modern.

Fungsi start KEYLESS-GO merupakan standar pada the new C-Class. Tak hanya itu, tombol start/stop juga hadir dalam desain terbaru bergaya turbin. Konsep tampilan: tampilan instrumen digital sebagai standar The new C-Class menawarkan sebuah tampilan baru yang mencakup kluster instrumen digital dengan tiga gaya yang berbeda secara visual, yaitu ―Classic‖, ―Sport‖ dan ―Progressive‖.

Tampilan instrumen digital tersebut tersedia sebagai standar untuk the new C-Class, serta dilengkapi layar diagonal berukuran 12.3 inci beresolusi tinggi 1920 x 720 piksel. Desain layar yang mutakhir memiliki tiga tampilan gaya yang berbeda, yaitu ―Classic‖, ―Sport‖ dan ―Progressive‖. Ketiga gaya tersebut dapat disesuaikan dengan selera pribadi atau mengikuti desain interior yang dipilih sebelumnya. Selain tampilan menu spesifik seperti data perjalanan atau angka konsumsi bahan bakar, pengemudi dapat melihat tampilan data navigasi atau ECO pada kluster instrumen. Tampilan ECO bertujuan untuk mendorong pengemudi agar menerapkan gaya mengemudi yang hemat bahan bakar.

Layar tengah dalam format 16:9 kini tersedia untuk pertama kalinya, berukuran 10.25 inci dan beresolusi tinggi 1920 x 720 piksel. Seperti halnya kluster instrumen, pengemudi juga dapat memilih satu dari tiga gaya tampilan yang berbeda. Gaya penyajiannya yang modern memungkinkan informasi untuk dapat dipahami secara intuitif, didukung oleh grafis jelas serta informatif yang menyertai informasi teks pada setiap pilihan menu.

Seri C-Class dilengkapi dengan kontrol sentuh yang sensitif pada roda kemudi. Teknologi tersebut merespons gerakan menggeser seperti halnya layar smartphone, serta memungkinkan pengemudi untuk mengontrol fungsi kluster instrumen dan keseluruhan sistem infotainment tanpa harus melepaskan tangan dari kemudi. Tak ketinggalan, the new C-Class juga menawarkan pengoperasian cruise control melalui roda kemudi sebagai salah satu fitur terbarunya. Sistem infotainment juga dapat dioperasikan melalui touchpad dengan kontroler (berteknologi terbaru: umpan balik haptik) di konsol tengah atau menggunakan kontrol suara LINGUATRONIC.

Intelligent Drive: fitur keamanan aktif yang mutakhir
The new C-Class telah dilengkapi dengan sistem bantuan mengemudi terbaru dari Mercedes-Benz yang menawarkan bantuan kooperatif bagi pengemudi serta memberikan tingkat keselamatan aktif yang lebih tinggi dibandingkan model sebelumnya.

The new C-Class juga hadir dengan fitur standar Active Brake Assist. Sesuai dengan situasi, fitur ini dapat membantu mengurangi dampak tabrakan pada bagian belakang kendaraan dengan kendaraan yang bergerak lambat, berhenti atau stasioner di depan, serta pejalan kaki dan pengendara sepeda, atau bahkan mencegah terjadinya kecelakaan.
Selain itu, Active Parking Assist with PARKTRONIC dan Blind Spot Assist tersedia sebagai fitur standar untuk kedua varian C-Class tersebut, sementara C 300 AMG Line khusus dilengkapi dengan Lane Tracking Package yang memiliki Active Lane Keeping Assist sebagai salah satu fiturnya.

Sistem multimedia: konektivitas dan kenyamanan tertinggi

Sebagai standar, C-Class hadir dengan sistem multimedia Audio 20 yang menampilkan dua port USB, pembaca kartu SD, koneksi Bluetooth dan media interface. Paket integrasi Smartphone memungkinkan pengguna untuk terhubung ke perangkat Apple iPhone mereka melalui CarPlay dan perangkat smartphone lainnya dengan Android Auto.

Perangkat seluler yang sesuai dengan standar Qi dapat diisi baterainya secara mudah saat bepergian menggunakan sistem pengisian nirkabel. Permukaan charger yang terletak pada kompartemen kecil di depan konsol tengah juga cocok bagi smartphone berukuran besar. Fungsi ini juga mencakup fitur multifunction telephony, yang menghubungkan smartphone dengan antena di luar kendaraan untuk menyediakan koneksi telepon dan transfer data terbaik.

C 300 AMG Line: duduki posisi puncak dengan beragam fitur kenyamanan dan perlengkapan

Mesin C 300 AMG Line semakin unggul dengan daya tenaga yang kuat dan didukung tingkat konsumsi dan emisi yang rendah. Khusus untuk the new C 300, mesin empat silinder tersebut mampu menghasilkan 190 kW (258 dk). Sementara torsi puncak sebesar 370 Nm akan tersedia pada kecepatan 1800 hingga 4000 rpm. Dipadukan dengan tranmisi 9G-TRONIC, mesin tersebut menawarkan performa yang mengesankan: the new C 300 AMG Line mampu berakselerasi dari posisi diam hingga kecepatan 100 km/jam dalam waktu 5.9 detik. Sebagai catatan, kecepatan tertinggi kendaraan dibatasi secara elektronik hingga 250 km/jam.

Selain itu, C 300 AMG Line juga dilengkapi dengan atap Panoramic, penutup cahaya yang dapat disesuaikan untuk bagian jendela sisi belakang, penutup cahaya elektrik untuk jendela belakang, kontrol iklim THERMOTRONIC 3-zone dan sistem suara surround Burmester® dengan total output sebesar 590 watt. Demi meningkatkan sistem keamanan dan melindungi penumpangnya dari
kecelakaan, C 300 juga dilengkapi dengan fitur PRE-SAFE® sebagai standar.

―The new C-Class menawarkan inovasi-inovasi mutakhir yang dapat mengakomodasi kebutuhan para pelanggan kami yang mengutamakan kenyamanan, keamanan dan keselamatan dalam sebuah sedan yang elegan. Kami mengharapkan penjualan terlaris pada sedan ini dapat terus berlanjut untuk berkontribusi lebih lanjut pada kesuksesan penjualan Mercedes-Benz di Indonesia‖, ujar Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director, Sales Operations and Product Management of PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia.

Sekilas Mercedes-Benz Indonesia
Mercedes-Benz adalah produsen mobil terkemuka yang berasal dari Jerman, dan merupakan divisi multinasional dari Daimler AG. Brand ini terkenal berkualitas tinggi dan memiliki teknologi canggih dalam setiap produknya seperti mobil, bus, coach dan truk.

Mercedes-Benz berpusat di Stuttgart, Baden-Württemberg, Jerman. Didirikan di Indonesia pada tahun 1970, Mercedes-Benz menghadirkan kendaraan yang pertama di Indonesia, Victoria-Benz yang berasal langsung dari Mercedes-Benz dan tiba di Indonesia pada tahun 1894. Mercedes-Benz Indonesia terdiri dari tiga perusahaan, yaitu PT Mercedes-Benz Indonesia, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia. Mercedes-Benz secara lokal merakit kendaraan andalannya – C-Class, All New E-Class, S-Class, GLC, GLE, dan GLS di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat dalam sebuah pabrik dengan luas 42 hektar. Pada tahun 2009, pabrik Mercedes-Benz Indonesia dinyatakan sebagai produsen otomotif dengan sertifikasi Eco-Industry dari TUV-Rheinland. Mercedes-Benz secara konsisten mengutamakan keramahan lingkungan, efisiensi, desain yang memikat, kenyamanan, dan keselamatan dalam mengemudi
melalui inovasi teknologi terbaru yang canggih. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Mercedes-Benz, kunjungi www.mercedes-benz.co.id
FB and IG: MercedesBenzID. Twitter: MBIndonesia. Youtube: Mercedes-Benz Indonesia

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments