Anil Wadhwani, Chief Executive Officer Prudential plc, beserta Solmaz Altin, Managing Director, Strategic Business Group, mengunjungi Prudential Indonesia untuk bertemu dengan para karyawan dan berbagi strategi baru yang diluncurkan perusahaan.
Dalam kesempatan tersebut, keduanya juga membahas tujuan baru Prudential, ‘For Every Life, For Every Future’. Pernyataan tersebut mencerminkan misi perusahaan untuk menjadi mitra dan pelindung paling terpercaya bagi generasi masa kini dan masa depan, dengan menyediakan solusi keuangan dan kesehatan yang sederhana dan mudah diakses.
Prudential telah hadir di Asia selama 100 tahun dan di Indonesia selama hampir 30 tahun. Tahun lalu, Prudential mendirikan bisnis asuransi jiwa syariah, Prudential Syariah, yang berfokus untuk melayani kebutuhan kesehatan dan perlindungan bagi populasi Muslim, dan mendukung pertumbuhan ekonomi Syariah di Indonesia.
Tentang Prudential Indonesia
PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) didirikan pada 1995 dan merupakan bagian dari Prudential PLC, yang menyediakan asuransi jiwa dan kesehatan serta manajemen aset, dengan berfokus di Asia dan Afrika. Dengan menggabungkan pengalaman internasional Prudential di bidang asuransi jiwa dengan pengetahuan tata cara bisnis lokal, Prudential Indonesia memiliki komitmen untuk mengembangkan bisnisnya di Indonesia.
Sejak meluncurkan produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi pertamanya pada 1999, Prudential Indonesia merupakan pemimpin pasar untuk produk tersebut di Indonesia.
Hingga 31 Desember 2022, Prudential Indonesia memiliki kantor pusat di Jakarta dengan 6 kantor pemasaran di Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Medan, dan Batam serta 356 Kantor Pemasaran Mandiri (KPM) di seluruh Indonesia. Sampai akhir 2022, didukung oleh lebih dari 150.000 Tenaga Pemasar berlisensi.