Monday, November 25, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeHeadlinesUOB Indonesia meluncurkan The Travel Insider, marketplace online pertama yang dirancang sebuah...

UOB Indonesia meluncurkan The Travel Insider, marketplace online pertama yang dirancang sebuah perbankan di Asia Tenggara untuk perencanaan perjalanan yang lebih praktis

Jakarta, Januari 2020 – PT Bank UOB Indonesia (UOB Indonesia) hari ini meluncurkan The Travel Insider, marketplace online pertama yang dirancang oleh sebuah perbankan di Asia Tenggara yang menyediakan one-stop shop bagi nasabah untuk mencari, merencanakan, dan melakukan pemesanan liburan mereka.

Pertama kali diluncurkan di Singapura pada tahun 2018, The Travel Insider merupakan hasil kolaborasi antara United Overseas Bank (UOB) dengan lebih dari 500 perusahaan terkemuka dari industri penerbangan, perhotelan dan perjalanan dalam memberikan pilihan destinasi. Nasabah dapat dengan mudah mencari, merencanakan dan memesan perjalanan liburan dengan memberikan berbagai pilihan penerbangan, akomodasi yang kompetitif dan menarik. Saat ini, The Travel Insider memiliki lebih dari 1.000 penawaran untuk pilihan perjalanan, belanja, dan tempat makan di Asia Tenggara, Jepang, Korea, Australia, Inggris, dan Amerika Serikat.

Jacquelyn Tan, Head of Personal Financial Services Singapore UOB, mengatakan, “Kami paham bahwa perjalanan atau travel memegang peranan penting dalam kehidupan nasabah, untuk itu kami memanfaatkan kekuatan kami secara regional dimana UOB beroperasi dengan menghadirkan The Travel Insider kepada pemegang kartu kredit dengan cakupan yang lebih luas, termasuk di Indonesia. Dengan ekspansi regional ini, UOB menjadi bank pertama di Asia Tenggara yang memiliki travel marketplace untuk kenyamanan nasabah dalam merencanakan liburan mereka.”

Dalam melakukan perencanaan liburan yang menarik, umumnya wisatawan menghabiskan waktu yang panjang untuk mencari referensi melalui online maupun secara konvensional.
Untuk memudahkan proses ini, UOB telah mengumpulkan tips dari ahli perjalanan setempat dan berbagai konten pilihan dengan membuat panduan serta rekomendasi perjalanan. UOB juga bekerjasama dengan para mitra untuk memberikan penawaran yang kompetitif dan menarik. Semua ini dapat ditemukan dengan mudah di satu laman. Setelah memilih paket perjalanan yang sesuai, wisatawan dapat melakukan pembayaran langsung secara online di platform yang sama. The Travel Insider ini juga memiliki fitur perencanaan yang memudahkan wisatawan untuk membuat dan menyimpan jadwal perjalanan mereka.

Dessy Masri, Head of Cards and Payments, UOB Indonesia, mengatakan, “Transaksi untuk perjalanan adalah salah satu kategori pengeluaran terbesar nasabah kartu kredit UOB Indonesia, dengan nominal transaksi meningkat 30 persen pada tahun 2019. Kami juga melihat pertumbuhan sebesar 44 persen untuk nominal transaksi perjalanan secara online .
Oleh sebab itu, kehadiran The Travel Insider diharapkan dapat memenuhi kebutuhan nasabah sehingga lebih mudah bertransaksi perjalanan secara online."

Perencanaan perjalanan yang mudah, berwawasan dan inspiratif
Dalam mengembangkan The Travel Insider, UOB memilih berbagai tujuan wisata terbaik berdasarkan data pengeluaran kartu kredit UOB serta data yang berasal dari para mitra, Agoda, Booking.com, Expedia dan Singapore Airlines.

Seiring dengan tren yang meningkat bagi para wisatawan untuk mencari pengalaman unik selama berlibur, UOB memanfaatkan pengetahuan ahli perjalanan setempat di kota-kota tujuan wisata paling populer. Ahli perjalanan setempat tersebut merupakan para pecinta wisata yang memiliki berbagai pengalaman menarik di kota asal mereka. Mereka juga profesional dari berbagai latar belakang seperti arsitektur, budaya dan lansekap. Berbagai tips dari mereka tentunya dapat ditambahkan pada rencana perjalanan nasabah.

The Travel Insider terhubung melalui application programming interfaces (APIs) dalam memberikan jutaan pilihan hotel dan penerbangan terbaik dari Agoda, Expedia, Booking.com dan Singapore Airlines.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi thetravelinsider.co/id .

Tentang UOB Indonesia
PT Bank UOB Indonesia (UOB Indonesia) merupakan anak perusahaan United Overseas Bank Limited (UOB), bank terkemuka di Asia dengan jaringan global 500 kantor di 19 negara dan teritori di Asia Pasifik, Eropa Barat, dan Amerika Utara.
UOB Indonesia didirikan di tahun 1956 dengan jaringan layanan bank terdiri dari 41 kantor cabang, 137 kantor cabang pembantu disertai 185 ATM di 30 kota di 18 propinsi di seluruh Indonesia. Layanan perbankan UOB Indonesia dapat diakses melalui jaringan regional ATM UOB, ATM Prima, ATM Bersama dan jaringan ATM Visa. UOB Indonesia berperingkat AAA (idn) dari Fitch Ratings. UOB Indonesia berkomitmen untuk terus menciptakan produk dan layanan berkualitas. UOB Indonesia juga menawarkan berbagai produk dan layanan Retail Banking dan Wholesale Banking.
UOB Indonesia memiliki basis nasabah ritel melalui penawaran produk yang lengkap mulai dari tabungan, Kredit Pemilikan Rumah (KPR), kartu kredit di bawah Personal Financial Services dan produk untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) di bawah Business Banking. Dalam lingkup Wholsale Banking, UOB Indonesia melayani kebutuhan keuangan nasabah Commercial Banking, Corporate Banking, Global Markets and Investment Management.
Dengan jaringan luas di Asia, UOB Indonesia menawarkan para nasabah rangkaian produk dan layanan treasuri dan cash management untuk membantu rencana perusahaan-perusahaan berekspansi secara regional. UOB Indonesia telah membantu perusahaan-perusahaan di sektor konstruksi, pertambangan, real estate dan sektor jasa lainnya yang berekspansi ke Indonesia.
Sebagai perusahaan penyedia layanan keuangan, UOB Indonesia berkomitmen untuk membuat perbedaan dalam hidup para pemangku kepentingan serta komunitas dimana UOB beroperasi. UOB  Indonesia memiliki dedikasi untuk membantu nasabah mengelola keuangan dengan bijak dan mengembangkan bisnis mereka. UOB Indonesia berkomitmen dalam mendukung perkembangan sosial, terutama dalam bidang-bidang seni, anak-anak, dan pendidikan sejak tahun 2011, UOB Indonesia mengadakan kompetisi tahunan UOB Painting of the Year, sebuah kompetisi seni regional yang berawal di UOB Group pada tahun 1982.
Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi www.uob.co.id

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments